Selamat Datang di Website Resmi Desa Sekarwangi Kecamatan Soreang Kabupaten Bandung. "Membangun Desa Sekarwangi yang Agamis dan Harmonis" ---selengkapnya---

Artikel

PENGAJIAN RUTIN DI AULA DESA SEKARWANGI

07 Juni 2023 18:29:28  Rizki Nugraha  261 Kali Dibaca  Berita Lokal

© Disediakan oleh Pemerintahan Desa Sekarwangi,sekarwangi.desa.id

SEKARWANGI,SOREANG -  PENGAJIAN RUTIN.

Pengajian Rutin: Memperkuat Silaturahmi Seluruh Anggota Kader ditengah Kemajemukan.

Desa Sekarwangi, merupakan salah satu wilayah yang terletak di tengah Ibukota Kabupaten Bandung Kecamatan Soreang dengan letak yang strategis dan keberagaman budaya, bukan hanya itu saja, tetapi juga dengan semangat kebersamaan dan silaturahmi yang tinggi di antara penduduknya. Salah satu bentuk kegiatan yang menjadi rutinitas di Desa Sekarwangi adalah pengajian rutin yang diadakan Pemerintah Desa Sekarwangi dibantu oleh Mitra Desa. Pengajian ini tidak hanya menjadi sarana untuk memperkuat hubungan antar kader ke kader, perangkat desa, mitra desa, maupun kelembagaan yang ada di dalam Pemerintahan Desa Sekarwangi, tetapi juga sebagai ajang pembelajaran keagamaan yang bermanfaat.

Seluruh anggota kader dan masyarakat desa diundang untuk berpartisipasi dalam pengajian ini. Kegiatan ini menjadi momentum yang sangat berharga bagi anggota kader untuk bersilaturahmi, saling berbagi pengalaman, dan memperkuat ikatan persaudaraan di antara mereka.

Selama pengajian, anggota kader berdiskusi tentang berbagai topik keagamaan yang relevan dengan kehidupan sehari-hari. Dalam suasana yang penuh kekeluargaan, mereka saling memberikan pemahaman dan pandangan yang beragam, sehingga mampu melihat suatu masalah dari sudut pandang yang lebih luas. Diskusi-diskusi ini tidak hanya memperkaya pengetahuan keagamaan mereka, tetapi juga menginspirasi anggota kader untuk lebih berperan aktif dalam memberikan kontribusi positif bagi masyarakat Desa Sekarwangi.

Tidak hanya untuk anggota kader, pengajian rutin ini juga terbuka bagi masyarakat Desa Sekarwangi yang ingin hadir dan berpartisipasi. Keberadaan mereka membuat pengajian semakin hidup dan meriah. Masyarakat yang datang tidak hanya mengambil manfaat dari ilmu agama yang disampaikan, tetapi juga memperkuat ikatan silaturahmi dengan anggota kader. Mereka menjadi bagian dari komunitas yang saling mendukung dan berbagi nilai-nilai kebaikan.

Desa Sekarwangi menjadi pusat kegiatan keagamaan dan silaturahmi yang terjaga dengan baik. Pengajian ini mampu mempererat hubungan antaranggota kader, memperluas pengetahuan keagamaan, dan membangun komunitas yang agamis tur harmonis ditengah kemajemukan, sehingga kader-kader di Desa Sekarwangi mempunyai daya saing baik dan berguna bagi sesama masyarakat.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Aparatur Desa

Jadwal Shalat


Lokasi Kantor Desa


Kantor Desa
Alamat : Jl. Terusan Kopo, Km. 15 No.436, Soreang Bandung
Desa : Sekarwangi
Kecamatan : Soreang
Kabupaten : Bandung
Kodepos : 40922
Telepon : 02258991028
Email : webmail@sekarwangi.desa.id

Wilayah Desa

Info Media Sosial

Statistik Penduduk

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:305
    Kemarin:142
    Total Pengunjung:771.530
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.145.108.43
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel